APLIKASI PUPUK UREA TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN BAYAM CABUT HIJAU(Amaranthus tricolor L.)

GUTOMA, JAJIK (2018) APLIKASI PUPUK UREA TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN BAYAM CABUT HIJAU(Amaranthus tricolor L.). Other thesis, Univesitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (89kB) | Preview
[img]
Preview
Text
3. COVER.pdf

Download (148kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4. LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (143kB) | Preview
[img]
Preview
Text
5. DAFTAR ISI.pdf

Download (149kB) | Preview

Abstract

Bayam merupakan jenis sayuran yang dimanfaatkan daunnya. Pemanfaatan bayam menjadi salah satu jenis sayuran yang baik untuk dikonsumsi dengan alasan bahwa bayam memiliki kandungan gizi yang banyak dan baik untuk tubuh. Kandungan gizi pada bayam, antara lain kalori, lemak, kolesterol, sodium, karbohidrat, serat, gula, protein, vitamin A, vitamin C, vitamin B12, vitamin B3, kalsium, besi. Bayam hijau juga memiliki manfaat untuk menyembuhkan penyakit mata. Tanaman bayam memiliki syarat tumbuh yang cukup mudah, tetapi untuk menghasilkan bayam yang subur, sehat dan segar maka harus diperhatikan pupuk dan dosis yang digunan. Penelitian ini menggunakan 1 faktor, yaitu perlakuan tanpa menggunakan pupuk urea, perlakuan dengan pupuk urea 15gram/petak, perlakuan dengan pupuk urea 30gram/petak, perlakuan dengan pupuk urea 45gram/petak, dan perlakuan dengan pupuk urea 60gram/petak. Penelitian ini dilakukan pada bulan Mei-Juni 2018. Lokasi penelitiannya berada di Jl.Wedomartani Ngaglik Sleman Yogyakarta. Penelitian ini merupakan metode Rancangan Acak Kelompok Lengkap (RAKL). Data hasil pengamatan dianalisis menggunakan Sidik Ragam dengan jenjang nyata 5% dan dilanjutkan dengan Duncan Multiple Range Test (DMRT). Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan pupuk urea 45gram/petak menunjukkan hasil yang paling besar dibandingkan perlakuan yang lainnya, sedangkan pada tinggi tanaman umur 7 dan 14 hst, jumlah daun umur 7 dan 14 hst serta diameter batang utama menjunjukkan bahwa antar perlakuan pupuk urea tidak berbeda nyata. Perlakuan tanpa pupuk urea menunjukkan hasil terendah diantara perlakuan yang lainnya. Kata Kunci: pupuk urea, dosis pupuk, bayam cabut

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Eny Suparny
Date Deposited: 25 Sep 2018 03:51
Last Modified: 25 Sep 2018 03:51
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/16601

Actions (login required)

View Item View Item