Nugroho, Handika Agung (2018) PERENCANAAN PENGEMBANGAN LAPANGAN BERDASARKAN ANALISA SURVEILLANCE PRODUKSI DIDUKUNG DENGAN PERHITUNGAN KEEKONOMIAN PADA LAPISAN “W” LAPANGAN “S”. Other thesis, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta.
Preview |
Text
Cover.pdf Download (121kB) | Preview |
Preview |
Text
Halaman Pengesahan.pdf Download (216kB) | Preview |
Preview |
Text
ABSTRAK.pdf Download (195kB) | Preview |
Preview |
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (212kB) | Preview |
Abstract
RINGKASAN
Lapisan “W” Lapangan “S” merupakan salah satu lapangan minyak yang
dikelola oleh PT. PERTAMINA EP Asset-2 Sumatera Selatan. Kegiatan produksi
Lapisan “W” Lapangan “S” dimulai dari Juni 1971. Seiring dengan penurunan
tekanan reservoir dan penurunan laju produksi maka kegiatan injeksi air sebagai
pressure maintenance dilakukan pada Januari 2007 hingga Maret 2015. Saat ini
terdapat 3 sumur produksi, 2 sumur suspended. Data terakhir November 2016,
kumulatif produksi minyak sebesar 2928.45 Mbbl dengan nilai RF sebesar 16.6%.
Setelah dilakukannya proses injeksi air pressure maintenance Lapisan “W”
Lapangan “S” masih mengalami penurunan laju produksi minyak pada beberapa
sumur produksi serta memiliki nilai RF yang kecil, sehingga perlu memutuskan ada
atau tidak adanya perencanaan pengembangan lapangan.
Perencanaan pengembangan lapangan pada Lapisan “W” Lapangan “S”
diawali dengan menganalisa surveillance menggunakan data sejarah produksi.
Setelah melakukan analisa surveillance produksi maka dilakukan perencanaan
pengembangan lapangan dilakukan menggunakan software simulasi reservoir
CMG-IMEX. Terdapat basecase dengan 4 skenario pengembangan, dimana
skenario I merupakan pengembangan lapangan dengan penambahan 3 sumur
produksi. Skenario II merupakan penggabungan skenario I ditambah dengan
melakukan injeksi air melalui sumur BL-016. Skenario III merupakan
penggabungan skenario I dengan melakukan penambahan 3 sumur produksi dan
injeksi melalui sumur Infill PM-INJ3. Skenario IV merupakan penggabungan
antara skenario I, II, dan III dengan melakukan 3 sumur produksi dan
menginjeksikan air melalui Sumur BL-016 dan PM-INJ3. Proses pengembangan
lapangan dilanjutkan dengan menentukan nilai indikator ekonomi masing-masing
skenario dengan menghitung keekonomian menggunakan metode perhitungan
Production Sharing Contract.
Berdasarkan analisa surveillance produksi, pada Lapisan “W” Lapangan
“S” perlu dilakukan pengembangan lapangan guna meningkatkan perolehan
minyak. Berdasarkan keempat skenario pengembangan, skenario II menjadi
skenario pengembangan yang optimum secara perolehan minyak dan secara nilai
indikator ekonomi dengan masa proyek selama 18 tahun. Skenario II menghasilkan
nilai recovery factor sebesar 35.66% dengan kumulatif minyak terproduksi sebesar
6,376.9 MSTB. Skenario II memiliki nilai NCF $45,162,793; NPV $17,285,067;
IRR 35.2%; PIR 3.34; POT 2.96 tahun. Berdasarkan hasil recovery factor,
kumulatif minyak dan nilai masing-masing indikator ekonomi dapat disimpulkan
skenario II menjadi skenario yang paling optimum secara perolehan minyak dan
secara ekonomi.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjek: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | x. Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences |
Depositing User: | Basir Umaryadi |
Date Deposited: | 14 Mar 2018 08:24 |
Last Modified: | 14 Mar 2018 08:24 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/14649 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |