LEONARDO, SAMUEL (2018) STUDI GEOLOGI, ALTERASI DAN MINERALISASI TAMBANG GUDANG HANDAK DAN SEKITARNYA DESA BANTARKARET, KECAMATAN NANGGUNG KABUPATEN BOGOR, JAWA BARAT. Other thesis, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta.
|
Text
COVER.pdf Download (255kB) | Preview |
|
|
Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
SARI.pdf Download (256kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (25kB) | Preview |
Abstract
Secara administrastif lokasi penelitian terletak di daerah Bantarkaret, masuk ke dalam Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat dengan koordinat 672384 - 673384 mT dan 9262650 – 9263650 mU. Daerah penelitian termaksud kedalam G. Pongkor bagian timur. Metode yang digunakan adalah metode pemetaan berbasis field check dan field work. Bedasarkan analisis aspek - aspek geomorfologi, daerah telitian terdiri dari satuan bentuklahan Tubuh Sungai (F1), Perbukitan Struktural (S1) dan Lereng Struktural (S2) dan Lembah Struktural (S3). Stratigrafi daerah peneletian dari tua ke muda terdiri dari satuan tuf Pongkor , satuan tuf-lapili Pongkor dan satuan breksi-tuf Pongkor. Struktur geologi yang berkembang adalah kekar berpasangan dengan arah tegasan utama relatif utara – selatan serta sesar mendatar kanan Cikaniki dan sesar mendatar kanan Ciguha. Berdasarkan himpunan mineral yang dijumpai di lapangan, terdapat tiga zonasi alterasi yaitu zona alterasi serisit + smektit + kaolinit, zona alterasi klorit + smektit + kuara dan zona alterasi klorit + kalsit + kuarsa ± epidot. Berdasarkan parameter – parameter yang dijumpai pada daerah telitian, maka tipe endapan hidrotermal pada daerah telitian adalah termasuk ke dalam tipe endapan epitermal sulfidasi rendah (epithermal low-sulphidation) dengan fasies urat yang ditemukan pada daerah telitian adalah Carbonate Quartz (CQ Facies) dan Manganese Oxide Quartz (MOQ Facies). Kehadiran tekstur pada daerah telitian amat beragam. Namun yang memiliki hubungan langsung dengan kadar emas dan perak adalah tekstur tumbuh primer yaitu colloform band dan crustiform band. Akan tetapi pengaruh tekstur tersebut tidak sama terhadap masing masing fasies urat. Selain itu himpunan mineral (domain) dan kehadiran grey sulphide ikut berpengaruh dalam perubahan kadar emas dan perak. Kata Kunci : Emas, Fasies Urat, Alterasi, Mineralisasi, Epithermal Low-Sulphidation, Tekstur.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences |
Depositing User: | Basir Umaryadi |
Date Deposited: | 21 Feb 2018 07:00 |
Last Modified: | 21 Feb 2018 07:00 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/14549 |
Actions (login required)
View Item |