l Hakim, Hashif A (2017) KAJIAN DAYA DUKUNG LINGKUNGAN PERMUKIMAN PADA DAERAH RAWAN GERAKAN MASSA TANAH DAN/ATAU BATUAN DI DUSUN MANGUNAN, DESA MANGUNAN, KECAMATAN DLINGO, KABUPATEN BANTUL, DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. Other thesis, UPN "VETERAN" YOGYAKARTA.
|
Text
COVER.pdf Download (190kB) | Preview |
|
|
Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf Download (502kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (93kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (94kB) | Preview |
Abstract
INTISARI Pembangunan kawasan permukiman pada wilayah yang tidak sesuai dengan kemampuan dan daya dukung lingkungan yang dimiliki pada suatu kawasan akan membahayakan lingkungan sekitarnya maupun jiwa manusia sebagai penghuni kawasan permukiman tersebut, yang berdampak pada beberapa masalah yang sering ditemui antara lain: penyediaan tempat bagi permukiman yang tidak sesuai dengan standar yang ada, meningkatnya pemenuhan kebutuhan permukiman bagi penduduk dan penurunan kualitas lingkungan akibat permukiman. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menghitung tingkat kerentanan gerakan massa tanah dan/atau batuan, mengkaji daya dukung lingkungan permukiman dan membuat arahan pengelolaan yang sesuai dengan daya dukung lingkungan permukiman di daerah penelitian. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei dan pemetaan, metode matematis dan metode pengharkatan Cara kerja dari penelitian ini yaitu menentukan nilai harkat dari tiap-tiap parameter yang digunakan lalu menjumlahkannya untuk mendapatkan total nilai pengharkatan tersebut. hasil dari penjumlahan masing-masing parameter disesuaikan dengan nilai kelasnya, sehingga diperoleh kelas dan kriteria kerentanan gerakan massa tanah dan/atau batuan, serta daya dukung lingkungan permukiman di daerah penelitian. Parameter yang digunakan dalam penelitian ini adalah curah hujan, kemiringan lereng, tekstur tanah, ketebalan tanah, infiltrasi, kekerasan batuan, penggunaan lahan, kepadatan penduduk, dan ketersediaan air. Berdasarkan hasil penelitian, daerah penelitian mempunyai dua zona kerentanan gerakan massa tanah yaitu zona sedang dengan jumlah skor 20-22 dan zona tinggi dengan jumlah skor 24-28. Daya dukung lingkungan permukiman di Dusun Mangunan termasuk dalam zona daya dukung lingkungan untuk permukiman kelas II dengan kriteria baik (daya dukung lingkungan dengan kondisi baik, sedikit faktor pembatas lahan, kelas III dengan kriteria sedang (daya dukung lingkungan dengan kondisi cukup, cukup banyak kekurangan faktor pembatas lahan), dan kelas IV dengan kriteria jelek (daya dukung lingkungan dengan kondisi jelek, banyak kekurangan faktor pembatas lahan. Arahan pengelolaan dilakukan dengan pembuatan teras bangku (bench) dan rekayasa vegetatif dengan penanaman tumbuhan berakar tunggang. Kata Kunci: Daya Dukung Lingkungan, Permukiman, Kerentanan Gerakan Massa Tanah Dan/Atau Batuan,
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Civil Engineering and the Environment |
Depositing User: | Basir Umaryadi |
Date Deposited: | 17 Apr 2017 03:12 |
Last Modified: | 17 Apr 2017 03:12 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/11835 |
Actions (login required)
View Item |