HUBUNGAN EFEKTIVITAS KOMUNIKASI INTERPERSONAL ORANG TUA - ANAK TERHADAP PERILAKU PROSOSIAL ANAK (SURVEI : ANAK DENGAN USIA 9-11 TAHUN DI SEKOLAH DASAR NEGERI 015 BALIKPAPAN SELATAN)

Eprilianti, Cindy Chintya (2017) HUBUNGAN EFEKTIVITAS KOMUNIKASI INTERPERSONAL ORANG TUA - ANAK TERHADAP PERILAKU PROSOSIAL ANAK (SURVEI : ANAK DENGAN USIA 9-11 TAHUN DI SEKOLAH DASAR NEGERI 015 BALIKPAPAN SELATAN). Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of 1. COVER.pdf]
Preview
Text
1. COVER.pdf

Download (124kB) | Preview
[thumbnail of 2. PENGESAHAN.pdf]
Preview
Text
2. PENGESAHAN.pdf

Download (476kB) | Preview
[thumbnail of 3. DAFTAR ISI.pdf]
Preview
Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (94kB) | Preview
[thumbnail of 4. ABSTRAK.pdf]
Preview
Text
4. ABSTRAK.pdf

Download (86kB) | Preview
[thumbnail of daftar pustaka.pdf] Text
daftar pustaka.pdf

Download (33kB)

Abstract

Komunikasi interpersonal antara orang tua dan anak merupakan kegiatan sehari-hari yang memberi dampak baik bagi anak. Komunikasi yang efektif antara kedua belah pihak memiliki peran penting untuk menjadi awal yang baik bagi anak untuk berperilaku prososial terhadap orang lain. Keluarga merupakan pilar utama untuk membentuk anak agar dapat berinteraksi dengan baik dengan orang lain, maka dari itu penulis meneliti 86 sampel anak usia 9-11 tahun di SDN 015 Balikpapan Selatan. Dalam penelitian ini, penulis bertujuan untuk mengetahui apakah ada hubungan antara efektivitas komunikasi interpersonal orang tua dan anak terhadap perilaku prososial anak di sekolah. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dan jenis penelitian survei deskriptif menggunakan kuesioner. Penelitian ini menggunakan teori efektivitas komunikasi interpersonal dari De Vito. Hasil penelitian pada variabel x menunjukkan bahwa efektivitas komunikasi antara orang tua dan anak berjalan sangat baik dan seimbang antara kedua belah pihak. Penelitian ini menggunakan teori perilaku prososial. Hasil penelitian variabel y menunjukkan bahwa perilaku prososial terjalin dengan baik, komunikasi yang efektif dengan orang tua dapat meningkatkan perilaku prososial anak. Teknik analisis data menggunakan korelasi product moment pearson. Hasil analisis korelasi sebesar 0,584, yang berarti hubungan efektivitas komunikasi interpersonal orang tua dengan perilaku prososial anak di SDN 015 Balikpapan Selatan masuk dalam kategori sedang. Hasil analisis regresi hubungan efektivitas komunikasi interpersonal orang tua dan anak terhadap perilaku prososial anak bahwa hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini terbukti dan telah teruji dengan nilai koefisien determinasi sebesar 0,341 atau 34,1%. Hal ini menunjukkan hubungan antara kedua variabel searah, yaitu semakin tinggi efektivitas komunikasi interpersonal yang terjalin antara orang tua dan anak akan semakin baik perilaku prososial anak dikalangan siswa siswi yang bersekolah di SDN 015 Balikpapan Selatan.
Kata kunci: Komunikasi Interpersonal, Efektivitas Komunikasi Interpersonal, Perilaku Prososial

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Komunikasi Interpersonal, Efektivitas Komunikasi Interpersonal, Perilaku Prososial
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Eko Yuli
Date Deposited: 11 Apr 2017 06:56
Last Modified: 15 Dec 2023 06:09
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/11794

Actions (login required)

View Item View Item