ANALISIS FRAMING PEMBERITAAN MENGENAI KAMPANYE PEMILIHAN UMUM KEPALA DAERAH KALIMANTAN UTARA PADA SURAT KABAR RADAR TARAKAN

Herlambang, Kun Prayogie (2017) ANALISIS FRAMING PEMBERITAAN MENGENAI KAMPANYE PEMILIHAN UMUM KEPALA DAERAH KALIMANTAN UTARA PADA SURAT KABAR RADAR TARAKAN. Other thesis, UPN "VETERAN" YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
1.COVER.pdf

Download (64kB) | Preview
[img]
Preview
Text
2.LEMBAR PENGESAHAN YANG TELAH DI SAHKAN.pdf

Download (833kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4.ABSTRAK.pdf

Download (11kB) | Preview
[img]
Preview
Text
3.DAFTAR ISI.pdf

Download (40kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Pilkada gubernur dan wakil gubernur pertama kali dilaksanakan provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) Pada Tahun 2015. Pilkada ini di ikuti oleh dua kandidat yang pertama pasangan dr.H Jusuf Serang Kasim dan Marthen Billa yang merupakan Kandidat dari tim Pejuang. Kandidat kedua adalah Irianto Lambrie dan H. Udin Hianggio yang merupakan Kandidat dari tim Irau. Masa kampanye yang singkat mengharuskan para kandidat mempromosikan diri dan programnya kepada masyarakat luas. Dalam hal ini peran media massa sebaga alat komunikasi sangat dibutuhkan. Media massa menjadi alat komunikasi yang penting sebagai penyampai pesan politik kepada masyarakat. Media massa yang merupakan sumber informasi politik seharusnya mampu menjalankan fungsinya dengan baik dan menjunjung tinggi netralitas. Fakta dilapangan yang ditemukan Radar Tarakan selalu dipengaruhi berbagai aspek. Hal ini membuat Radar Tarakan dalam pembuatan berita tidak sepenuhnya objektif. Berdasarkan teori konstruksi sosial media dan analisis framing dalam melihat rutinitas Radar Tarakan dalam mengkonstruksi berita-berita pilkada selama edisi November – Desember 2015. Hasil yang ditunjukan bahwa Radar Tarakan tidak netral dalam pemberitaannya. Hal ini dikarenakan Radar Tarakan mengangkat isu-isu negative untuk pasangan nomor urut satu seperti isu kelangkaan listrik. Kata kunci : Pilkada, media politik, kampanye, Radar Tarakan dan analisis framing

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: J Political Science > JF Political institutions (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Basir Umaryadi
Date Deposited: 24 Mar 2017 06:33
Last Modified: 24 Mar 2017 06:33
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/11559

Actions (login required)

View Item View Item