PEMETAAN ALIH FUNGSI LAHAN DI DESA JUMOYO, KECAMATAN SALAM, KABUPATEN MAGELANG TAHUN 1999-2015

SARI, FENNY NOVITA (2016) PEMETAAN ALIH FUNGSI LAHAN DI DESA JUMOYO, KECAMATAN SALAM, KABUPATEN MAGELANG TAHUN 1999-2015. Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
3. Cover.pdf

Download (30kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4. Halaman Pengesahan.pdf

Download (114kB) | Preview
[img]
Preview
Text
2. Abstrak.pdf

Download (12kB) | Preview
[img]
Preview
Text
5. Daftar Isi.pdf

Download (10kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Alih fungsi lahan semakin sering terjadi yang berdampak pada berkurangnya luas lahan pertanian. Alih fungsi lahan di Desa Jumoyo, Kecamatan Salam, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah terjadi oleh beberapa sebab salah satunya yang berperan besar adalah erupsi Gunungapi Merapi 2010 dan banjir lahar 2011. Tujuan utama pada penelitian ini adalah untuk memetakan sebaran alih fungsi lahan pada kurun 1999-2015 yakni sebelum dan sesudah bencana erupsi Gunungapi Merapi dan banjir lahar tahun 2010-2011 serta perubahan kondisi lahan di sekitar Kali Putih dan jalan negara di Desa Jumoyo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei dan analisis spasial menggunakan perangkat lunak Sistem Informasi Geografis (SIG). Peta dasar yang digunakan adalah peta digital penggunaan lahan dari peta Rupa Bumi Indonesia tahun 1999, serta hasil tangkapan citra dari Google Earth dengan SASPlanet pada tahun 2010, 2011 dan 2015. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada jangka waktu 1999-2010 terjadi alih fungsi lahan pertanian yang digunakan sebagai lahan permukiman, lahan peternakan ayam dan tempat usaha di sekitar jalan negara maupun jalan lokal. Pada jangka waktu 2010-2011 terjadi alih fungsi lahan akibat banjir lahar Gunungapi Merapi yang menimbun lahan pertanian dan lahan permukiman di sekitar Kali Putih menjadi lahan kosong tertimbun pasir dan batu. Lahan kosong tersebut dimanfaatkan menjadi depo pasir oleh masyarakat Desa Jumoyo. Pada jangka waktu 2011-2015 lahan kosong tersebut sebagian dialihfungsikan kembali menjadi permukiman dikarenakan kebutuhan masyarakat untuk tempat hunian sangat meningkat dan cadangan pasir dan batu di depo pasir tersebut sudah berkurang. Kata kunci : Pemetaan, Alih Fungsi Lahan, Gunungapi Merapi, Banjir lahar, Kabupaten Magelang

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Basir Umaryadi
Date Deposited: 20 Dec 2016 01:19
Last Modified: 20 Dec 2016 01:19
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/10117

Actions (login required)

View Item View Item